Tanda septic tank penuh harus segera panggil jasa sedot wc

Tanda septic tank penuh harus segera panggil jasa sedot wc

Septic tank merupakan bagian paling penting untuk sistem pembuangan kotoran tinja, namun pernakah Anda berpikir tentang tanda septic tank penuh ? kapan septic tank menandakan bahwa sudah penuh dan Anda harus memanggil jasa sedot WC untuk menguras kotoran yang ada didalamnya ? tentu tanda tersebut sangat gampang ditemukan. Namun sebelum penuh, alangkah baiknya Anda mengantisipasinya sehingga tidak terjadi hal – hal yang tidak di inginkan seperti kotoran yang keluar dari kloset, muncul bau busuk dari dalam toilet, WC mampet tidak bisa digunakan dan sebagainya.

Tanda septic tank penuh
Tanda septic tank penuh
Hal-hal yang harus dilakukan sebelum septic tank penuh

Septic tank yang Anda buat tentu tidak akan berfungsi selamanya. Septic tank memang tidak akan rusak, namun akan penuh. Sebagai cara untuk mencegah septic tank penuh, maka Anda harus melakukan hal-hal di bawah ini. Septic tank yang penuh tentu sangat mengganggu, mulai dari fungsi yang tidak maksimal dan bau menyengat tidak sedap.

  1. Menggunakan obat penumbuh bakteri

Salah satu cara yang bisa Anda lakukan untuk mencegah septic tank Anda penuh adalah dengan memberinya obat penumbuh bakteri. Adanya bakteri yang ditanam dalam septic tank memungkinkan kotoran di dalamnya dapat terurai dengan cepat. Jika demikian, maka septic tank akan penuh dalam waktu yang lebih lama.

Dalam menggunakan obat penumbuh bakteri untuk septic tank Anda, cobalah untuk membaca aturan pemakainnya terlebih dahulu. Pahami betul agar tidak terjadi hal yang tidak diinginkan. Pada dasarnya obat ini mudah ditemukan di pasaran dan harganya pun terjangkau.

  1. Menggunakan cairan antri sumbat

Selain obat penumbuh bakteri, Anda juga bisa menggunakan obat anti sumbat. Cairan ini akan membantu kloset Anda yang mampet dengan sebab penuh ataupun tersumbat sesuatu. Cara penggunaanya dengan menyiramkan cairan pada lubang kloset dan menunggunya sekitar 5-10 menit. Kemudian siram dengan air.

  1. Menggunakan soda api

Sebagai langkah untuk mengatasi septic tank penuh adalah menggunakan soda api atau natrium hidroksida bisa Anda cari di marketplace atau juga bisa di pasar offline. Cairan ini mampu bereaksi menghasilkan gelembung yang membantu proses penghancuran kotoran. Kotoran yang dihancurkan akan lebih mudah jika bersifat organik. Cairan ini pun terbilang aman digunakan untuk kloset dan septic tank Anda.

  1. Menggunakan jasa sedot wc untuk septic tank penuh

Jika Anda khawatir dengan penggunaan cairan-cairan di atas, maka Anda bisa memanggil jasa sedot WC. Jasa ini terbilang sangat bermanfaat bagi setiap kloset yang mampet ataupun septic tank penuh. Anda juga tidak perlu memikirkan banyak hal terkait penanganannya, karena jasa sedot wc akan mengatasi secara mandiri dan penuh tanggung jawab.

Anda tidak perlu khawatir menyoal harga yang diberikan, karena tentu akan lebih terjangkau jika dibandingkan Anda membersihkannya sendiri. Memanggil jasa sedot wc berarti mengeluarkan biaya lebih. Meskipun demikian, hasil yang Anda peroleh juga akan maksimal. Jasa ini akan membersihkan septic tank Anda sampai terkesan seperti baru membuatnya.

Jasa sedot WC ini pun bisa memberikan konsulitasi untuk memprediksi tanda septic tank penuh. Jika memang tidak perlu melakukan penyedotan, maka tentu Anda akan diberikan saran lain yang lebih baik dan terjangkau. Anda bisa memanggil jasa ini 24 jam, inilah salah satu kelebihan yang dimiliki.

Tanda septic tank penuh yang harus anda perhatikan

Septic tank yang sering digunakan pasti akan penuh dalam jangka waktu sesuai besarnya bak penampungan yang dibangun. tentu mengganggu Anda sebagai pengguna jika tiba – tiba septic tank penuh dan WC tidak bisa digunakan. Agar aman, perhatikan beberapa tanda sehingga Anda perlu segera memanggil jasa sedot wc.

  1. Saluran air lambat

Saluran air lambat bisa jadi menjadi tanda bahwa septic tank Anda akan mulai penuh atau sudah penuh. Namun, alangkah baik Anda melakukan pengecekan terlebih dahulu septic tank. Biasanya saat aliran air melambat, Anda akan memanggil jasa mampet untuk menyedot kotoran yang membuatnya mampet. Jika tidak teratasi, otomatis septeng Anda penuh.

  1. Muncul bau yang tidak sedap

Jika Anda merasa membau sesuatu yang tidak sedap padahal sudah sangat bersih membersihkan sampah maupun kotoran di kloset, maka Anda perlu melakukan pengecekan pada septic tank. Pada dasarnya septic tank memiliki lubang udara yang berfungsi sebagai ventilasi masuk dan keluarnya udara dari septic tank. Hal tersebut tentu akan membuat saluran ini mudah menguap jika sudah penuh.

Selain bau tak sedap dari ventilasi udara, bisa jadi bau tersebut juga mampir ke air tanah yang Anda gunakan. Meskipun sumber air tanah sudah berjarak sesuai ketentuan yaitu harus lebih dari 10 meter, namun jika septic tank penuh maka bisa jadi sumber resapan akan melebar lebih jauh. Hal ini kemudian menciptakan bau tidak sedap pada air yang biasa digunakan.

  1. Ada kotoran yang muncul dalam kloset

Jika Anda sudah merasa sangat bersih saat mengguyur kotoran dalam kloset ketika setelah BAB, namun kemudian masih tersisa kotoran pada mangkuk kloset, maka Anda perlu melakukan pengecekan septic tank. Adanya kotoran bisa jadi disebabkan karena mampet atau penuh. Adanya hal tersebut tentu sangat mengganggu Anda bukan? Maka, segeralah cek dan konsultasi atas solusi yang akan dilakukan.

Kotoran dalam kloset tersebut tentu berasal dari septic tank yang meluap naik karena sudah tidak ada lagi tempat untuk menampung. Akibat yang ditimbulkan adalah Anda menemukan kloset yang terdapat kotoran di leher angsanya. Hal ini bisa terjadi jika septic tank sudah digunakan dalam waktu lama dan oleh banyak orang, dan sudah waktunya untuk dikuras.

  1. Air dalam kloset menyusut

Air dalam kloset yang teratur menandakan bahwa kloset dan septic tank berada dalam keadaan baik-baik saja. Namun, jika tidak, maka Anda perlu melakukan pengecekan. Misalnya jika jumlahnya menyusut atau malah tidak berkurang saat disiram air. Jika tidak berkurang, artinya kloset mampet, namun jika menyusut artinya septi tank penuh.

Jika air dalam septic tank penuh, maka otomatis Anda harus memanggil jasa sedot WC. Adanya jasa ini tentu sangat membantu Anda. Sangat tidak mungkin jika Anda harus membersihkan septic tank secara mandiri dan tanpa alat khusus. Hal itu menghabiskan waktu dan sia-sia tidak akan berhasil. Toh jika Anda menggunakan Jasa sedot WC harganya sangat terjangkau dan bisa memberi pelayanan profesional.

Panggil jasa sedot wc profesional

Dalam rangka mengatasi permasalahan Anda berkaitan dengan toilet mampet dan septic tank penuh, maka jasa sedot wc hadir untuk Anda. Jasa ini bisa Anda panggil ke tempat sumber permasalahan hanya dengan memesan melalui panggilan telepon, sehingga sangat mudah untuk memesannya. Terkait pelayanan yang diberikan tentu sesuai kebutuhan Anda.

Jasa penyedotan WC akan bekerja sesuai kebutuhan Anda menggunakan alat-alat berteknologi tinggi. Hal itu memungkinkan septic tank Anda bersih maksimal, bahkan dari kerak dan limbah yang sulit dibersihkan. Anda juga tidak perlu terlibat langsung, namun hanya menunggu selesai dalam keadaan bersih serta bisa digunakan kembali.

Demikianlah hal-hal berkaitan dengan septic tank dan pentingnya memanggil jasa sedot WC. Anda tidak perlu khawatir saat memiliki masalah tentang kebersihan toilet, karena jasa ini bisa dipanggilkan kapanpun dan di manapun 24 jam. Perhatikan selalu tanda septic tank penuh harus segera panggil jasa sedot WC agar Anda bisa menggunakannya denga baik dan nyaman.

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

error: Content is protected !!