Begini cara membersihkan bak mandi dengan benar
Salah satu bagian penting dan paling sering digunakan didalam kamar mandi adalah bak mandi. Bagian yang satu ini harus sering dibersihkan karena tak hanya menjadi bagian untuk membersihkan tubuh. Juga akan menjadi tempat bersarangnya kuman jika tidak sering dibersihkan. Bak mandi yang jarang dibersihkan dapat membuat Anda dan keluarga Anda mudah terserang penyakit. Selain itu juga akan membuat Anda tidak nyaman menggunakannya. Berikut cara membersihkan bak mandi dengan benar :
- Sebelum memulai membersihkan bak mandi singkirkan terlebih dahulu setiap barang disekitar bak mandi, singkirkan barang yang ada disekitar tempat tersebut. Mulai dari peralatan mandi maupun mainan anak Anda jika ada. Setelah menyingkirkan barang tersebut, bersihkan terlebih dahulu barang – barang tersebut menggunakan sabun cuci piring. Kemudian bilas dengan air bersih dan keringkan. Setelah semua pekerjaan tersebut beres, jangan langsung meletakkan barang tersebut di tempat semula.
- Setelah Anda membersihkan semua barang di kamar mandi selanjutnya membersihkan ubin dan dinding bak mandi, Sekarang masuk ke ini dari setiap pekerjaan tersebut yakni membersihkan dinding dan ubin bak mandi. Pertama basahi dinding dan ubin bak kamar mandi dengan air, kemudian gunakan pembersih yang diformulasikan khusus untuk bak mandi semprotkan ke seluruh bagian bak mandi terutama bagian yang lebih kotor. Setelah itu sikat seluruh bagian bak mandi secara menyeluruh. Jika bak mandi dirumah Anda sangat kotor. Sangat dianjurkan untuk menyikat dengan keras supaya bak mandi bersih secara maksimal. Kemudian bilas bak mandi menggunakan air bersih, setelah semua dirasa beres maka langkah terakhir adalah mengeringkan bak mandi menggunakan lap atau kain bersih.
- Bersihkan saluran pembuangan air Jika Anda berpikir kalau saluran pembuangan air bak mandi sudah lama tak dibersihkan, maka perlu membersihkan bagian tersebut. Caranya, tuangkan setengah cangkir soda kue ke saluran pembuangan dengan setengah cangkir cuka. biarkan selama beberapa menit dan siram dengan air panas.
- Bersihkan keran Selanjutnya, hal yang perlu Anda lakukan untuk menciptakan bak mandi terlihat kinclong adalah dengan membersihkan keran. Caranya, gunakan sabun cuci piring dan gosoklah bagian tersebut menggunakan sikat gigi yang tak terpakai atau sikat pembersih berukuran kecil lainnya. Sikat bagian tersebut secara perlahan.
- Bilas semua dengan air bersih Setelah semua bagian sudah dibersihkan, gini giliran Anda mengakhiri pekerjaan tersebut dengan membilas semuanya dengan air bersih secara menyeluruh. Pastikan tidak ada sabun atau pembersih lainnya yang masih menempel pada bak mandi. Karena, hal tersebut dapat membuat iritasi kulit jika tak dibersihkan dengan benar.
Proses yang sangat panjang ya ? meski cara membersihkan bak mandi ini terbilang banyak, Anda akan mendapatkan hasil yang memuaskan yaitu kamar mandi yang bersih dan higenis. Lakukan pembersihan bak mandi diatas bersama keluarga, dengan membersihkan bersama – sama, dijamin rasa capek akan berkurang.
Sebagai catatan jangan lupa untuk membuka pintu kamar mandi atau menyalakan exhaust fan selama proses pembersihan agar sirkulasi udara tetap ada. Terakir selalu bersihkan kain, sikat dan peralatan yang Anda gunakan, setiap berpindah membersihkan benda lainya.
Jika Anda membutuhkan jasa sedot WC di wilayah Surabaya dan sekitarnya. Gunakan jasa kami ini dan dapatkan harga yang murah dengan kualitas pelayanan yang maksimal dari para tukang – tukang berpengalaman kami. Langsung saja jika Anda berkenan hubunggi kami di nomor telepon 081331449996 – 087848100029 Terimaksih.